Media Komunitas Perpajakan Indonesia Forums Bahas Berita Tarif Pajak Korporasi Bakal Diturunkan?

  • Tarif Pajak Korporasi Bakal Diturunkan?

     lairl updated 4 years, 11 months ago 9 Members · 10 Posts
  • power_ranger

    Member
    25 March 2019 at 1:40 am
  • power_ranger

    Member
    25 March 2019 at 1:40 am

    JAKARTA, KOMPAS.com – Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Mukhammad Misbakhun, meminta Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati segera menurunkan tarif pajak penghasilan (PPh) badan bagi korporasi sesuai keinginan Presiden Joko Widodo. “Sebagai seorang menteri, Sri Mulyani tidak seharusnya meragukan keputusan yang sudah dibuat oleh Jokowi. Hal yang harus dipahami bahwa Pak Jokowi seorang risk taker (berani mengambil risiko)," kata Misbakhun kepada Kompas.com, Minggu (25/3/2019).

    Anggota Komisi XI DPR yang bermitra dengan Kementerian Keuangan ini, menilai, Sri Mulyani sebagai Menkeu tampak keberatan dengan opsi menurunkan tarif PPh badan yang saat ini mencapai 25 persen. Sebab, kebijakan itu akan mengurangi pemasukan bagi APBN. Menurut Misbakhun, hal yang harus dipertimbangkan adalah efek jangka menengah dan panjang dari kebijakan penurunan tarif pajak bagi dunia usaha.

    Mantan pegawai Ditjen Pajak ini mengatakan, meski penurunan pajak dalam jangka pendek akan mengurangi pemasukan bagi APBN, namun akan ada efek jangka panjang yang lebih positif. Pemangkasan pajak akan meningkatkan daya saing serta kepatuhan korporasi dalam membayar pajak. Menurut Misbakhun, dampak menengah dan panjang ini yang menjadi alasan bagi Presiden Jokowi ingin pajak korporasi dipangkas. “Bapak Presiden Jokowi sedang melakukan upaya peningkatan daya saing dunia usaha Indonesia supaya menarik bagi pengusaha luar negeri untuk berinvestasi di Indonesia," kata dia.

    Oleh karena itu, menurut Misbakhun, tidak boleh ada menteri yang mengabaikan atau bahkan berupaya mengganjal rencana kerja presiden. “Artinya, Bu SMI sebagai menteri adalah pembantu presiden yang mengambil posisi mendukung kebijakan Pak Jokowi,” kata Misbakhun. "Jadi jangan sampai ada kesan bahwa Kementerian Keuangan tidak mendukung sepenuhnya apa yang telah menjadi keputusan Presiden,” tambah politisi Partai Golkar ini.

    Jokowi dalam kapasitasnya sebagai capres petahana sebelumnya berjanji akan menurunkan pajak bagi korporasi. Janji itu disampaikan Jokowi saat menghadiri deklarasi dukungan 10.000 pengusaha untuk Jokowi-Ma'ruf di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2019). Sri Mulyani mengungkapkan, penurunan PPh Badan bisa berdampak ke Anggaran Penerimaan dan Belanja Negara (APBN). Sebab penurunan PPh Badan yang saat ini tarifnya 25 persen akan membuat penerimaan dari sumber PPh turun. Untuk menutup hal tersebut, Sri Mulyani menilai perlu ada strategi atau kebijakan lain sehingga penerimaan pajak tak turun drastis.

    Sumber: https://nasional.kompas.com/read/2019/03/25/074134 51/tkn-berharap-sri-mulyani-pangkas-pajak-korporas i-sesuai-permintaan-jokowi

  • hog_rider

    Member
    25 March 2019 at 1:45 am

    setuju aja kalau PPh badan diturunkan. meskipun dampaknya akan langsung terasa, tapi manfaat jangka panjangnya jauh lebih besar.

  • wild_dog

    Member
    25 March 2019 at 1:48 am
    Originaly posted by hog_rider:

    setuju aja kalau PPh badan diturunkan. meskipun dampaknya akan langsung terasa, tapi manfaat jangka panjangnya jauh lebih besar.

    Idem pak.
    Dengan tarif PPh badan yang rendah, akan membuka kesempatan besar bagi Indonesia untuk menarik para investor dari luar negri untuk menanamkan usaha didalam negri.

  • S@NT@ CL@USE

    Member
    25 March 2019 at 2:18 am
    Originaly posted by wild_dog:

    Dengan tarif PPh badan yang rendah, akan membuka kesempatan besar bagi Indonesia untuk menarik para investor dari luar negri untuk menanamkan usaha didalam negri.

    uda ada tax holiday pak.. lebih joss lagi untuk PMA

  • melantoim

    Member
    26 March 2019 at 2:27 am

    dilihat dari sisi ini kalo tarif pph badan turun mungkin akan banyak perusahaan jadi LB sehingga harus diperiksa. Kadang bayar pajaknya jadi lebih banyak karena pemeriksaan.

    dari sisi lain, investor makin tertarik ke indonesia tapi jangan lupa kondisi stabilitas ekonomi dan nasional itu faktor penting masuknya investor. itu juga harus diperkuat. sesuai janji pertumbuhan ekonomi sebesar 7%.

  • tomovski

    Member
    26 March 2019 at 5:08 am

    Saya sih gak setuju tarif PPh Badan turun.

    Menurut saya :
    1. Peraturan pajak di Indonesia tidak boleh yang tumpang tindih atau abu-abu;
    2. KPI otoritas pajak seharusnya tidak berdasarkan actual collection;
    3. DJP harus berdiri sendiri, tidak dibawah naungan Kemenkeu.

  • kangSur

    Member
    26 March 2019 at 10:53 am

    Kalo saya sih setuju,tarif pph badan turun, penerimaan APBN secara otomatis akan turun juga dalam jangka pendek. Tapi jangka panjang, investor berdatangan, ekonomi bergairah, pajak juga naik..

  • tomjon

    Member
    27 March 2019 at 4:37 am

    SETUJU, KALAU BISA SEMUA PAJAK TURUN LEBIH MANTAP

  • lairl

    Member
    28 March 2019 at 10:15 am

    jangan hanya sekedar GIMMIck untuk 17 April,

    tapi coba tim ekstensifikasi lebih diperdayakan, banyak potensi-potensi objek pajak yang ada….. dan belum di sasar,
    penurunan tarif untuk industry yang menyerap banyak tenaga kerja warga negara Indonesia.
    mohon jangan terus berburu di "kebun binatang", "HUTAN" Indonesia luas.

    -maju negeri dengan pajak-

Viewing 1 - 10 of 10 replies

Original Post
0 of 0 posts June 2018
Now